Hukum & Kriminal
Kapolda Jatim Resmikan Tiga Gedung Baru di Mapolresta Malang Kota
Memontum Kota Malang – Kapolda Jatim, Irjen Pol Imam Sugianto, bersama Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Budi Hermanto, meresmikan tiga gedung baru di Mapolresta Malang Kota, Selasa (02/04/2024) sore. Gedung baru tersebut, diantaranya Gedung Opsnal Sat Narkoba, Sat Samapta dan Gedung Parkir berlantai 2 .
Irjen Pol Imam Sugianto dalam kesempatan itu mengapresiasi adanya gedung baru milik Polresta Malang Kota tersebut. Dirinya menilai, hal itu berkat sinergi yang bagus antara kepolisian dan pemerintah daerah (Pemkot Malang, red).
“Sore ini diinisiasi Kapolresta Malang Kota, untuk resmikan tiga gedung hibah dari Pemerintah Kota Malang. Kurang lebih, hibah dari Pemkot Malang Rp 6 miliar lebih. Hubungan dan sinergi baik Kapolresta Malang Kota dengan Pemerintah Kota Malang agar bisa terus berlanjut semakin baik,” kata Kapolda Jatim.
Baca juga :
Irjen Pol Imam berharap, anggota Polresta Malang Kota terus meningkatkan kinerjanya memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat. “Harapannya, setiap anggota semakin meningkatkan kinerjanya. Sarana dan prasarana sudah dipenuhi, tempatnya memadai dan kami harapkan kinerjanya semakin produktif,” tegasnya.
Sementara itu, Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Budi Hermanto, mengucapkan terima kasih atas hibah pembangunan tiga gedung baru di Polresta Malang Kota. “Kami ucapkan terimakasih kepada Pemkot Malang, DPRD, tokoh agama, tokoh masyarakat dan seluruh elemen masyarakat Kota Malang atas dukungannya selama ini. Hibah diberikan Pemerintah Kota Malang sebagai wujud nyata atas kinerja kepolisian memberikan pelayanan terbaik,” ujar Kombes Pol Budi.
Dengan adanya hibah ini, pihaknya akan semakin maksimal dalam memberikan pelayanan terbaik. “Harus bekerja lebih baik. Memberikan pelayanan yang lebih baik tanpa batas kepada masyarakat,” tambahnya. (gie)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED