SEKITAR KITA
Vaksinasi Gembira PWI Malang Raya, Sasar Mahasiswa dan Pemilik Kos
Memontum Kota Malang – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Malang Raya bersama Polresta Malang Kota dan Kampus IKIP Budi Utomo (IBU) Kota Malangn selengarakan “Vaksinasi Gembira” dosis dua, Selasa (09/11/2021).
Vaksinasi yang diselengarakan di Kampus C IBU Jl Citandui, Kota Malang ini diikuti 1000 peserta dari kalangan mahasiswa, para pemilik kos dan warga sekitar kampus. Vaksinasi ini adalah lanjutan dari vaksinasi dosis pertama yang diselengarakan pada Selasa (12/10/2021).
Baca juga:
- Distribusi Pupuk Bersubsidi Dipermudah, Dispangtan Kota Malang Tunggu Perpres untuk Implementasi
- Pastikan Kesiapan Pilkada, KPU Kota Malang Jadwalkan Apel Besar, Distribusi Logistik dan Pembersihan APK
- Paslon Abadi Soroti Kredibilitas dan Keakuratan Survei Elektabilitas yang Dinilai Berubah-Ubah
Seperti tema kegiatan yakni Vaksinasi Gembira, diharapkan para peserta yang hadir meresa gembira saat menjalani vaksinasi. Bersama-sama komitmen untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dan menciptakan Herd Immunity.
Ketua PWI Malang Raya, Ir Cahyono mengatakan pelaksanaan vaksinasi dosis kedua ini menyiapkan 1000 dosis vaksin. “Diikuti mahasiswa dan masyarakat sekitar kampus. Vaksin yang kami gunakan saat ini jenis Sinovac,” ujar Cahyono.
Pihaknya berharap, meskipun peserta telah mengikuti vaksinasi dosis dua, namun harus tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes). Seperti selalu mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas di luar rumah. “Selalu lakukan pola hidup sehat dan disiplin dalam protokol kesehatan,” ujar Cahyono.
Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto SIK MSi melalui Kapolsek Blimbing AKP Yanuar Rizal Ardianto SE SIK mengapresiasi program Vaksinasi Gembira ini. “Saya lihat tadi masyarakat sangat antusias. Tertib mengikuti vaksinasi dengan Prokes yang ketat. Lokasinya juga sangat baik hingga tidak terjadi kerumunan,” ujar AKP Rizal.
Rektor IBU, Dr Nur Cholis Sunuyeko MSi mengatakan bahwa vaksinasi ini adalah kontribusi langsung dalam mewujudkan Herd Immunity. Termasuk juga sebagai langkah percepatan menggelar Perkuliahan Tatap Muka. “Program ini juga memastikan bahwa IBU adalah perguruan tinggi yang telah menjalankan vaksinasi. Kepedulian untuk turut menciptakan kekebalan komunal pada mahasiswa dan masyarakat,” ujar Nur Cholis. (gie)
- Kota Malang4 minggu
Gramedia Goes to Campus, Berikan Pencerahan Mahasiswa untuk Memasuki Dunia Kerja
- Kota Malang4 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED