Pendidikan
Lima Tim Polinema Ikuti Kontes Robot Indonesia
Memontum Kota Malang – Politeknik Negeri Malang (Polinema) mengirimkan lima tim untuk bertanding dalam Kontes Robot Indonesia (KRI) Wilayah ll secara daring melalui mekanisme video conference. Dalam KRI 2020 yang ke-18, peserta akan bersaing dengan 82 tim dari berbagai Perguruan Tinggi (PT) di Indonesia. Sementara pelaksanaannya, akan digelar pada Sabtu (10/10) hingga Minggu.
Lima tim yang diajukan nanti, masing-masing dari mahasiswa jurusan Teknik Elektro dan Teknik Informatika. Dimana kelima divisi tersebut adalah, Kontes Robot Pemadam Api Indonesia (KRPAI), Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRSBI) Beroda dan Humanoid, Kontes Robot Seni Tari Indonesia (KRSTI) dan Kontes Robot Tematik Indonesia (KRTI).
Ketua Tim KRI Polinema, Sapto Wibowo, Ph.D, mengatakan bahwa Tim KRI Polinema telah bersiap mulai tahun lalu, usai KRI 2019. Hanya saja, karena terjadi kendala saat pandemi covid-19, maka ada perubahan peraturan menjadi sistem daring. Perubahan itu, tentu membuat mahasiswa tidak bisa maksimal dan memerlukan waktu penyesuaian dari luring menjadi daring.
“Saat ini mahasiswa tidak bisa lembur mempersiapkan lomba. Fokus tim justru menjadi terbagi. Yakni, antara harus mempersiapkan teknisnya dan menyediakan lapangan. Sementara robot, tentu perlu diprogram ulang,” imbuhnya.
Masih menurutnya, masing-masing tim yang mengikuti kontes akan diberi pendampingan oleh dosen. Ulil Albab (KRPAI) di bawah bimbingan Sapto Wibowo, Ph.D, Robsonema (KRSBI Beroda) dengan pembimbing Indrazno Sirajuddin, Ph.D “Kemudian, untuk KRSBI Humanoid, Aroc_PL dibimbing oleh Indrawan, M.T., Rotarinema (KRTI) dengan pembimbing Leonardo, M.Sc.,” imbuhnya. (mg1/sit)
- Kota Malang3 minggu
Dukung Kegiatan Ponpes, Pemkot dan Kemenag Dampingi Pertumbuhan Ponpes
- Kota Malang3 minggu
Gelar Sarasehan Sambut Hari Santri, Pemkot Malang Tekankan Peran Santri di Era Digital
- Kota Malang2 minggu
KPU Kota Malang Tegaskan Anggota DPRD yang Terlibat Kampanye Pilkada Wajib Ajukan Cuti
- Hukum & Kriminal4 minggu
Masa Kampanye Pilkada 2024 Bakal Jadi Perhatian Operasi Zebra Semeru
- Hukum & Kriminal3 minggu
Mandi di Sungai Brantas, Siswa SD di Kota Malang Ditemukan Tewas Tenggelam
- Kota Malang3 minggu
Pengajian Ikatan Haji Muslimat Kota Malang Solid Dukung Abah Anton-Dimyati
- Kota Malang3 minggu
Pemkot Malang Targetkan Penyelesaian Masalah Anak Putus Sekolah Rampung di 2024
- Kota Malang2 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara