Kota Malang
Investor Asing Minati Gedung MCC, Wali Kota Sutiaji Harapkan Ekraf Tumbuh hingga Kancah Internasional
Memontum Kota Malang – Gedung Malang Creative Center (MCC) Kota Malang, yang digadang menjadi tempat inkubasi para sektor ekonomi kreatif (Ekraf), kini ternyata sudah dilirik oleh salah satu investor asing, yakni pengusaha asal Tiongkok, Jack Ma. Hal tersebut, disampaikan Wali Kota Malang, Sutiaji, Jumat (26/04/2023) tadi.
Orang nomor satu di lingkungan Pemkot Malang, mengatakan jika perusahaan yang dimiliki oleh Jack Ma yaitu Alibaba, berencana akan mengunjungi gedung bertingkat delapan itu. Menurutnya, pihak Kedutaan Besar (Kedubes) RI untuk Tiongkok, juga sudah melakukan survei ke Gedung MCC tersebut.
“Karena Pak Dubes sudah melakukan survei, harapannya nanti infonya Jack Ma dengan Ali Babanya ke sini (Gedung MCC). Jadi dari kedubes, sudah mengutus perwakilannya,” kata Wali Kota Sutiaji.
Baca juga :
- Kampanye Hari Terakhir, Abah Anton dan Dimyati Manfaatkan Momen dengan Sapa Pedagang Pasar Dinoyo
- Bawaslu Kota Malang Fokus Antisipasi Serangan Fajar dan Politik Uang di Pilkada 2024
- Sambut 2025, Pj Wali Kota Malang Tegaskan Tata Kelola PAD Transparan dan Akuntabel
- Bawaslu Kota Malang Petakan TPS Rawan di Pilkada 2024
- Bawaslu Kota Malang Gelar Apel Pengawasan Pilkada 2024, Tegaskan Pentingnya Integritas
Kemudian, tambahnya, apabila nanti Pemkot Malang bisa menjalin kerja sama dengan Jack Ma, maka diharapkan dapat menggeliatkan para pelaku Ekraf di Jawa Timur, untuk ke kancah Internasional. “Karena dari kedubes sudah mengutus, maka nanti itu biar urusannya Pak Dubes. Jadi, bisa menyambungkan dan untuk menggairahkan Ekraf di Indonesia. Untuk kapannya masih belum tahu, masih dilakukan survei,” tambahnya.
Sebagai informasi, Gedung MCC tersebut, dibangun untuk mewadahi 17 sub sektor Ekraf, yakni, arsitektur, film, fotografi, kriya, kuliner, seni rupa, desain produk, aplikasi, game, televisi dan radio, fesyen, pertunjukan, desain interior, periklanan, penerbitan, DKV dan musik.
Kini, dari 17 sub sektor yang telah mengisi MCC, terdapat 200 pelaku ekraf yang berkolaborasi, diantaranya seperti aplikasi dengan jumlah 65 jenis. Kemudian, kriya 43 unit dan kuliner 55 jenis. Selain itu, juga ada fashion, fotografi, game, arsitektur, desain komunikasi dan visual (DKV), televisi dan radio dan lainnya. (hms/rsy/sit)
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED
- Kota Malang4 minggu
Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024, Unikama Wisuda 470 Mahasiswa
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Akibat LPG Bocor, Dua Warung Makan di Kota Malang Terbakar
- Hukum & Kriminal4 minggu
Ratusan Knalpot Brong Hasil Operasi Zebra Semeru 2024 Polresta Malang Kota Dihancurkan