Kota Malang
39 Kepala Sekolah Tingkat SD dan SMP Kota Malang Dikukuhkan
Memontum Kota Malang – Sebanyak 34 orang Kepala Sekolah SD dan 5 kepala sekolah SMP di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Malang telah diangkat hari ini (21/05).
Pengukuhan yang dilakukan langsung oleh Wali Kota Malang, Sutiaji, itu berlangsung di Gedung Mini Blok Office, dan dihadiri oleh Wawali Kota Malang, Sofyan Edi Jarwoko, Pjs Sekda, Hadi Santoso, dan beberapa kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Baca juga:
“Pastinya saya mengucapkan terimakasih atas kinerja, pengabdian, dan loyalitas bapak ibu guru dalam memberikan pelayanan pada masyarakat di bidang pendidikan. Meskipun dikukuhkan tapi ada beberapa yang mengalami perpindahan ke sekolah yang baru, mungkin ada yang kurang berkenan. Tapi itu resiko menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN),” ujar Sutiaji.
Dijelaskan orang nomor satu di Kota Malang itu, ada sebanyak 5 guru yang mendapat promosi. Pasalnya ada beberapa jabatan kepala sekolah yang kosong karena kepala sekolah yang sebelumnya sudah purna tugas.
“Selain itu ada 14 perpanjangan SK Kepala Sekolah. Karena setiap 4 tahun dievaluasi, sesudah itu harus ada pengukuhan lagi. Ibaratnya surat ijin sudah habis, kan harus diperpanjang atau diperbaharui,” urainya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan, Suwarjana, mengungkapkan masih ada 2 SMP yang belum miliki kepala sekolah. Yaitu SMPN 11 Kota Malang dan SMPN 20 Kota Malang.
“Selain itu ada juga di 4 SD, jadi total masih 6 sekolah yang kosong untuk jabatan kepala sekolah. Kita tidak punya stok, karena memang harus memenuhi kriteria Diklat Calon Kepala Sekolah (Cakep) dulu,” terang Suwarjana.
Menurutnya jabatan kepala sekolah di Kota Malang baru bisa terisi sempurna empat bulan setelah Diklat Cakep berlangsung.
“Baru pertengahan Juni ini kami mengadakan untuk pembinaan dan Diklat Cakep. Nanti durasinya 3 bulan,” tandas pria yang pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Perpustakaan Umum dan Arsip Daerah (Dispussipda) itu. (hms/mus/ed2)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Akibat LPG Bocor, Dua Warung Makan di Kota Malang Terbakar
- Hukum & Kriminal4 minggu
Ratusan Knalpot Brong Hasil Operasi Zebra Semeru 2024 Polresta Malang Kota Dihancurkan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Komplotan Pelaku Rumah Produksi Narkoba Dilimpahkan ke Kejari Malang, Hukuman Seumur Hidup Menanti
- Hukum & Kriminal4 minggu
Pria Mesum Lakukan Aksi Eksibisionisme ke Karyawati Terekam CCTV Pasar Besar Kota Malang