Hukum & Kriminal
Mantan Kapolres Mojokerto Isi Kekosongan Jabatan Wakapolresta Malang Kota
Memontum Kota Malang – AKBP Apip Ginanjar, akhirnya resmi dilantik menjadi Wakapolresta Malang Kota. Pelantikan ini, langsung dipimpin Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Budi Hermanto di Aula Ballroom Sanika Satyawada Polresta Malang Kota, Selasa (24/01/2023) tadi.
Dengan pelantikan tersebut, maka mantan Kapolres Mojokerto, akan mengisi jabatan Wakapolresta Malang Kota, setelah sekitar tujuh bulan kosong. Selama ini, jabatan untuk Wakapolresta Malang Kota, diisi oleh Plt Kompol Yuliati, yang juga menjabat Kabagren.
“Secara struktural, jabatan Wakapolresta sempat kosong sekitar 7 bulan,” ujar Kombes Pol Budi Hermanto.
Baca juga :
- Bawaslu Kota Malang Petakan TPS Rawan di Pilkada 2024
- Bawaslu Kota Malang Gelar Apel Pengawasan Pilkada 2024, Tegaskan Pentingnya Integritas
- Mahasiswa di Kota Malang Gelar Aksi Pilkada Bersih dan Netralitas Aparat
- Angka Kemiskinan Kota Malang di Angka 3,91 Persen, BPS Sebut Tak Lepas dari Program Bantuan Pemerintah
- Dishub Kota Malang Rencanakan Transportasi Publik BTS untuk Jangkau Non Angkutan Umum
Ditambahkannya, bahwa sosok AKBP Apip, sebelumnya sudah dikenal baik, karena pernah bersama-sama saat berdinas Polda Metrojaya. “Dengan pengalaman yang dimiliki, saya percaya kinerjanya termasuk pembinaan kepada anggota termasuk sosialisasi sinergi dengan masyarakat, akan berjalan bagus. Polresta Malang Kota mengusung konsep integrasi, terintegreted dan kolaborasi. Ini, sebagaimana yang ada di aplikasi Jogo Malang Presisi,” jelasnya.
Sementara itu, AKBP Apip Ginanjar, mengatakan siap menjalankan arahan dan program prioritas dari Kapolresta Malang Kota. “Kami siap menjalankan program Bapak Kapolri, Kapolda serta arahan dari Bapak Kapolresta Malang Kota. Kami akan menyesuaikan diri, berkaitan dengan karakteristik dan kultur di Kota Malang,” ujarnya. (gie)
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Kota Malang4 minggu
Pemkot Malang Dorong Peningkatan PAD melalui Optimalisasi Transaksi Elektronik
- Kota Malang4 minggu
Pembangunan Pasar Besar Kota Malang Masuk Prioritas 2025, Pemkot Tunggu Review DED
- Kota Malang4 minggu
Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024, Unikama Wisuda 470 Mahasiswa
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Akibat LPG Bocor, Dua Warung Makan di Kota Malang Terbakar