Pemerintahan
Pagi Ini SOKSI Penanaman Pohon Pule di Kelurahan Jatimulyo
Libatkan warga jalankan program penghijauan Wawali Kota Malang
Memontum Kota Malang – Dewan Pimpinan Cabang (Depicab) Kota Malang Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI) Kota Malang, Minggu (14/11) pagi ini, akan melakukan penghijauan di wilayah Kelurahan Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru. Dalam penghijauan nanti, sebanyak 11 lokasi rukun warga (Rw) yang akan disasar program penghijauan.
“Program penghijauan yang akan dilakukan Minggu pagi, merupakan program penghijauan lanjutan yang sebelumnya sudah dilakukan di areal Makam Mbah Sembodjo Lesanpuro, Kecamatan Kedungkandang dan di areal Makam Ki Ageng Gribig. Program penghijauan ini, merupakan program Wakil Wali Kota Malang, dalam rangka menyumbang oksigen,” kata Ketua Depicab SOKSI Kota Malang, Muhammad Hisbullah Huda.
Ditambahkannya, dalam penghijauan yang akan dilakukan, SOKSI mendampingi AMPG, MKGR, UBKM dan GM FKPPI, dalam bersama-sama menyumbang oksigen. Sementara dalam pelaksanaan, juga akan melibatkan warga sekitar.
“Sebagai bentuk dukungan kami, untuk giat penghijauan akan dilakukan secara kontinue. Karenanya, begitu kegiatan ini selesai, penghijauan serupa akan dilakukan di kawasan TPU Sukun. Sementara dalam penanaman nantinya, ada sekitar 220 Pohon Pule yang akan ditanam,” ujarnya.
Masih menurut H Huda, beberapa kawasan yang akan menjadi sasaran penanaman Minggu pagi, seperti sekitar sungai yang rawan longsor dan kawasan makam. Harapannya, dengan adanya penghijauan ini juga akan membantu dalam mengantisipasi bencana serta membuat nuansa kian hijau dan asri.
“Untuk perawatan dari pohon-pohon yang telah ditanam, nantinya akan melibatkan masyarakat. Sehingga, pohon tetap terpelihara,” imbuhnya.
Menurut rencana, sebelum giat penanaman dilakukan, akan diawali dengan senam bersama. (sit)
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Akibat LPG Bocor, Dua Warung Makan di Kota Malang Terbakar
- Hukum & Kriminal4 minggu
Ratusan Knalpot Brong Hasil Operasi Zebra Semeru 2024 Polresta Malang Kota Dihancurkan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Komplotan Pelaku Rumah Produksi Narkoba Dilimpahkan ke Kejari Malang, Hukuman Seumur Hidup Menanti
- Hukum & Kriminal4 minggu
Pria Mesum Lakukan Aksi Eksibisionisme ke Karyawati Terekam CCTV Pasar Besar Kota Malang
- Kota Malang4 minggu
Disdikbud Kota Malang Gelar Penguatan Bunda PAUD dan Pokja Bunda PAUD
- Kota Malang4 minggu
Lestari dan Kembangkan Budaya, Disdikbud Kota Malang Gelar Drama Kolosal di Museum Mpu Purwa