Kota Malang

UIN Malang Gelar Pelantikan OMIK FKIK

Diterbitkan

-

UIN Malang Gelar Pelantikan OMIK FKIK

Memontum Kota Malang – UIN Malang menggelar pelantikan OMIK (Organisasi Mahasiswa Intra Kampus) Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) Periode 2022, Rabu (29/06/2022) tadi. Pelaksanaan yang berlangsung di Kampus II Pascasarjana UIN Malang, mengambil tema ‘Implementasi kepemimpinan integratif OMIK FKIK berbasis good governance’.

Mengawali kegiatan, acara dibuka dengan Tari Gambyong oleh mahasiswa FKIK UIN Malang, yakni Siti Khusnul Khotimah, sebagai perwakilan organisasi LSO (Lembaga Semi Otonom) Senior Bidang Seni Tari. Kemudian, dilanjutkan dengan pembacaan doa dan diteruskan dengan prosesi pelantikan.

Dalam pelantikan itu, hadir Badan Pengurus Inti (BPI) dan Badan Pengurus Harian (BPH). Sementara pelaksanaan, dilakukan oleh Wakil Dekan III, dr Alvi Miliana M Biomed.

Dalam sambutannya, disampaikan bahwa pergantian tahun tidak menjadi penghalang untuk terus mengukir prestasi dan mengembangkan pola pikir mahasiswa dalam sebuah wadah yang bernama organisasi. Dengan demikian, serah terima jabatan DEMA, HMPSF dan HMPPD dilakukan sebagai simbol esfatet kepemimpinan akan terus berjalan.

Advertisement

Baca juga :

“Makna pelantikan berarti seluruh nama yang berada di SK, memiliki tugas untuk mengemban amanah dengan segala tanggung jawab. Yakni, membangun serta mengintegrasikan FKIK UIN Malang. Hidup Mahasiswa!,” kata Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema), Muhammad Abdullah Umar.

Sementara itu, Senat Mahasiswa (Sema) FKIK UIN Malang, Hidayatullah, dalam kesempatan itu juga turut memberikan motivasi kepada teman-teman FKIK. Yakni, untuk memiliki satu semangat, satu jiwa dan satu rasa.

Mengakhiri pelantikan, Wakil Dekan III, dr Alvi Miliana M Biomed, menyampaikan agar pimpinan dan pengurus organisasi harus memiliki kecerdasan. Baik itu yang sifatnya intelektual, spiritual dan emosional. “Pembelajaran yang berharga adalah kalian yang punya kesempatan untuk berkegiatan dan bisa bermanfaat. Baik untuk internal maupun eksternal,” terangnya.

Serangkaian kegiatan sendiri, selanjutnya diakhiri dengan sejumlah pengarahan. Diantaranya, diberikan oleh Kasubag Akademik dan PPK. (nov/sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas