Kota Malang
Wujudkan Kota Ramah Lansia, Wawali Malang Resmikan Pusat Aktivitas Lansia Tanjung Mas Sejahtera
Memontum Kota Malang – Wakil Wali (Wawali) Kota Malang, Sofyan Edi Jarwoko, meresmikan Pusat Aktivitas Lanjut Usia (Lansia) Tanjung Mas Sejahtera yang berlokasi di RW 07, Kelurahan Bakalan Krajan, Kecamatan Sukun, Selasa (31/05/2022) tadi.
Wawali yang kerap disapa Bung Edi ini mengatakan bahwa kepedulian dan perhatian bersama terhadap lansia akan mendukung terwujudnya Kota Malang sebagai Kota yang Ramah Lansia. “Di sini nanti pusat aktivitasnya Lansia. Ada gazebo juga dan ini luar biasa. Lansia bisa bersantai, bisa untuk senam, bisa berkebun juga di dekat sini,” kata Bung Edi, Selasa (31/05/2022).
Pihaknya juga mengapresiasi kepedulian dari berbagai pihak yang turut terlibat dalam menghadirkan Pusat Aktivitas Lansia Tanjung Mas Sejahtera itu. Karena, itu merupakan wujud kerja sama antara Kelurahan Bakalan Krajan dengan Rumah Zakat Kota Malang dengan melibatkan berbagai komunitas masyarakat setempat.
“Kita semua bersyukur, senang sekali ada peran serta dari berbagai pihak yang berkolaborasi dan diresmikannya ini, Pusat Aktivitas Lansia Tanjung Mas Sejahtera,” tambahnya.
Selain itu, dikatakannya bahwa ini menjadi bentuk kesadaran dan kepedulian bersama terhadap Lansia. Dengan harapan dapat meningkatkan kesehatan, kemandirian, maupun kesejahteraan Lansia di Kota Malang.
Baca juga :
- Asrama SMK Muhammadiyah 1 Kota Malang Terbakar
- Pemkot Malang Kampanyekan Gempur Rokok Ilegal melalui Gowes Hantaru 2024
- Kampanye Hari Terakhir, Abah Anton dan Dimyati Manfaatkan Momen dengan Sapa Pedagang Pasar Dinoyo
- Bawaslu Kota Malang Fokus Antisipasi Serangan Fajar dan Politik Uang di Pilkada 2024
- Sambut 2025, Pj Wali Kota Malang Tegaskan Tata Kelola PAD Transparan dan Akuntabel
“Yang penting, kegiatan Lansia ini dilakukan dengan senang hati, enteng, dan positif. Sehingga, tanpa terasa Lansia ini semakin produktif dan sehat. Sehingga, usianya juga semakin panjang,” imbuhnya.
Pihaknya berharap, ke depan kegiatan semacam itu dapat diimplementasikan di kelurahan maupun kecamatan lain, sehingga semakin mendukung terwujudnya Kota Malang sebagai kota ramah lansia. Karena menjadi kota yang nyaman bagi para lansia.
Lurah Bakalan Krajan, Johan Fuaddy, menambahkan bahwa kesehatan dan kesejahteraan Lansia Bakalan Krajan, telah menjadi perhatian khusus. Ini, komitmen ini diwujudkan melalui kolaborasi dengan perusahaan.
“Sebagaimana MoU yang telah dilaksanakan di tahun 2021 antara Kelurahan Bakalan Krajan dengan Rumah Zakat, sampai dengan hari ini masih berjalan terus. Di tahun ini kita fokus, seperti Kelas Lansia di RW 04, serta di RW 07 ini ada kegiatan Pusat Aktivitas Lansia. Untuk itu, kami ucapkan terima kasih setinggi-tingginya yang telah membantu dan mempersiapkan acara ini. Serta berkomitmen terus untuk peduli dan perhatian kepada lansia se-Kelurahan Bakalan Krajan,” ujar Johan. (cw2/sit)
- Kota Malang4 minggu
Kampung Warna-Warni Jodipan Kota Malang Jadi Tujuan Utama Wisatawan Mancanegara
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Lompat ke Rel Kereta Api, Seorang Perempuan Tewas Tertabrak KA Pengangkut BBM
- Kota Malang4 minggu
Kasus Gondongan di Kota Malang Meningkat, Dinkes Siapkan Faskes dan Sosialisasi Pencegahan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Diduga Ngetap Bensin Sembarangan, Motor dan Ruko di Jalan Raya Tlogomas Terbakar
- Hukum & Kriminal3 minggu
Diduga Akibat LPG Bocor, Dua Warung Makan di Kota Malang Terbakar
- Hukum & Kriminal4 minggu
Ratusan Knalpot Brong Hasil Operasi Zebra Semeru 2024 Polresta Malang Kota Dihancurkan
- Hukum & Kriminal4 minggu
Komplotan Pelaku Rumah Produksi Narkoba Dilimpahkan ke Kejari Malang, Hukuman Seumur Hidup Menanti
- Hukum & Kriminal4 minggu
Pria Mesum Lakukan Aksi Eksibisionisme ke Karyawati Terekam CCTV Pasar Besar Kota Malang