Pemerintahan

Dinara Wooden Heel Kota Malang Menangkan Kompetisi, Raih Bantuan dari Berkraf

Diterbitkan

-

Dian Rusdianto, saat di Hotel Haris Vertu Hotel Jakarta

Memontum Kota Malang – Masyarakat Kota Malang patut berbangga, karena pada hari Selasa (10/9/2019) siang, salah satu UKM (Usaha Kecil Menengah) asal Kota Malang terpilih menjadi penerima BIP (Bantuan Insentif Pemerintah) dari Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf). Bertempat di Hotel Haris Vertu Hotel Jakarta, Direktorat Akses Non Perbankan Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) memberikan Bantuan Insentif Pemerintah kepada UKM yang terdiri dalam sub sektor Kuliner, Kriya, Fashion, Game App dan Film.

Sebelum penandatanganan MOU, dilakukan pembekalan kepada para penerima BIP dengan narasumber Internal Bekraf, Kantor Perbendaharaan Negara Kemenkeu, Inspektorat Bekraf. Tujuan pemberian Bantuan Insentif Pemerintah (BIP) ini, untuk meningkatkan skala usaha UKM dengan membeli alat produksi, meningkatkan Tata Kelola dan meningkatkan kualitas produk. BIP Ini akan diawasi oleh inspektorat dan diharapkan sesuai dengan proposal yang diajukan dan MOU yang telah disepakati.

Dian Rusdianto Co Founder Dinara Wooden Heel, penerima BIP dari Kota Malang mengatakan, “BIP sangat bermanfaat bagi pelaku UKM seperti saya. Karena bisa untuk membeli alat produksi, bahan baku yang bermuara pada kualitas produk, tata kelola usaha yang baik.”

Untuk memperoleh BIP sesungguhnya UKM seluruh Indonesia mempunyai kesempatan yang sama. Caranya dengan melihat pengumuman di web Bekraf.

Advertisement

Dinara Wooden Heel sebagai UKM yang memproduksi sandal kayu, spon dan beberapa souvernir khas batik, tidak langsung memperoleh BIP ini. Dinara dan ribuan UKM se Indonesia berkompetisi membuat proposal, presentasi hingga kunjungan lapangan dari tim verifikasi Bekraf.

Kunjungan ini, dilakukan dalam rentang waktu awal Mei hingga September 2019. Dilakukan bertahap dan ada yang tidak lolos di setiap tahapan. Hingga awal September ini, diumumkan sebagai penerima dana BIP tahun 2019. Dari Malang terdapat 3 UKM yaitu, Pelanusa Singosari Kabupaten Malang, Batik Sen Kepanjen dan Dinara Wooden Heel Kota Malang. (yan)

 

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas