Kota Malang

Tingkatkan Pengetahuan dan Inspirasi di Momen Hardiknas, Gramedia Hadir di Mall MOG

Diterbitkan

-

Memontum Kota Malang – Bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024, gerai Gramedia Mall MOG resmi dibuka, Kamis (02/05/2024) tadi. Grand Opening Gramedia Mall MOG, resmi dibuka oleh Operation Director Gramedi, Heri Darmawan.

Keberadaan gerai sendiri, berada di lantai Basement Unit B1-B2, Mall MOG Jalan Kawi, Kelurahan Kauman, Kecamatan Klojen, Kota Malang. Gerai Gramedia MOG menghadirkan suasana modern dan konsep yang fresh. Tujuannya, agar menjadikan pengalaman berbelanja yang menyenangkan bagi para pelanggan.

Dengan menghadirkan luas kurang lebih 1100 m² dengan koleksi buku yang terdiri dari 5.043 judul buku dan koleksi non buku sebanyak 4.586 item, gerai juga menyuguhkan pilihan non books. Mulai dari perlengkapan kantor dan sekolah, tas, art hingga alat musik dan alat olahraga.

“Gramedia MOG adalah store ke-127 yang kini resmi dibuka. Semoga dengan hadirnya Gramedia Mall MOG Malang ini dapat selalu memberikan inspirasi baru dan pengalaman berbelanja yang menyenangkan bagi warga Malang,” kata Heri.

Advertisement

Grand opening ini sendiri, ujarnya, memang disengaja digelar bertepatan dengan Hardiknas, agar semakin bisa menyebarluaskan literasi pendidikan. “Hadirnya Gramedia ini membawa kebiasaan menimbuhkembangkan masyarakat agar meningkatkan literasi dalam memaknai apa yang dibaca, memaknai apa yang dilihat dan memaknai apa yang simak. Mencerahkannya di situ,” jelasnya.

Baca juga :

Dengan kebiasaan membaca, kebiasaan memahami konten, memahami makna, diharapkan masyarakat semakin terdidik. “Ketika MOG menggandeng saya meminta Gramedia ada di sini, saya senang sekali. Karena Gramedia tidak bisa berdiri sendiri untuk menyebar luaskan pendidikan. MOG memberikan kesempatan kami, bekerjasama sehingga masyarakat mudah mengakses,” urainya.

Dijelaskannya, bahwa Gramedia hadir dengan semangat dan komitmen untuk terus memberikan pengetahuan dan inspirasi guna membantu setiap orang menjaga relevansinya dalam menghadapi perubahan.

Advertisement

Sementara itu, General Manager Mall MOG Malang, Waras Wahjoeli,  mengatakan dengan hadirnya Gramedia dapat menjadi warna baru bagi Mall MOG Malang. “Hadirnya Gramedia ini, diharapkan dapat menumbuhkan semangat literasi bagi warga Malang, khususnya untuk generasi muda” ucap Waras Wahjoeli.

Dalam rangka grand opening, Gramedia Mall MOG Malang memberikan banyak promo menarik mulai dari tanggal 2 hingga 5 mei 2024 seperti, diskon 15 persen untuk seluruh buku terbitan Gramedia dengan minimal belanja Rp 200.000, diskon hingga 70 persen untuk produk Kukiko, harga spesial untuk produk-produk IT dimulai dari harga Rp 89.000. Tidak hanya itu saja, ada juga diskon 20 persen untuk tas, mainan, stationery dan seluruh buku terbitan Gramedia khusus new member MyValue.

Selanjutnya, terdapat juga potongan harga sebesar Rp 50.000 untuk alat Musik, harga spesial untuk kursi dan alat pijat, diskon 20 perseb untuk Art Supplies dan juga dapatkan voucher belanja Gramedia senilai Rp. 50.000 untuk 100 orang pertama dengan minimal transaksi sebesar Rp 150.000.

Pada saat grand opening juga akan dimeriahkan oleh ‘Wisata Belanja’ yang dihadiri oleh 3 sekolah dari Brawijaya Smart School dan Saint Joseph Montessori School. Wisata belanja ini akan diikuti dengan serangkaian store tour dan kegiatan menarik lainnya. (gie)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas