Hukum & Kriminal

Usai Sholat Tahajud, Warga Tlogomas Dapat Kiriman Bayi Laki-Laki

Diterbitkan

-

Bayi laki-laki yang ditemukan. (Ist)
Bayi laki-laki yang ditemukan. (Ist)

Memontum, Kota Malang – Bayi laki-laki dalam kondisi hidup ditemukan di depan rumah Jl Yupiter No 37, RT 5/RW 04, Kelurahan Tlogomas, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Kamis (5/3/2020) pukul 02.00. Kejadian ini selanjutnya dilaporkan ke Polsekta Lowokwaru.

Informasi Memontum.com bahwa Sugono Satmito ( 60), warga Jl Yupiter No 37, batu saja melaksanakan Sholat Tahajud. Usai Sholat tiba-tiba dikejutkan denyan suara tangisan bayi laki-laki terdengar dari depan rumahnya.

Karena curiga, Sugono bersama istri dan anaknya keluar rumah untuk mencari sumber suara tangisan. Saat itulah ditemukan sesosok bayi terbungkus selimut warna merah di depan rumahnya. Bayi itu diletakan dalam keranjang berada tepat depan pagar rumah.

Sugono segera mengambil bayi itu memasukannya ke dalam rumah supaya hangat. Kejafian itu selanjutnya dilaporkan ke Polsekta Lowokwaru hingga petugas segera mendatangi lokasi melakukan penyelidikan.

Advertisement

Kondisi bayi laki-laki tersebut sehat. Meskipun demikian tetap dibawa ke rumah sakit supaya tidak terjadi hal yang tidak diinginkan dengan kondisi bayi.

Kapolsekta Lowokwaru Kompol Rizky Tri Putra SIK saat dikonfirmasi Memontum.com membenarkan adanya penemuan itu. “Orang tua bayi belum diketahui, masih dalam penyelidikan. Tidak ada CCTV di depan rumah pelapor,” ujar Kompol Rizky. (gie/oso)

 

Advertisement
Advertisement
1 Komentar

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas